Meski disibukkan dengan pekerjaan, semua ibu pasti ingin memberi ASI pada si buah hati salah satunya melalui ASI perah. Pada beberapa kasus, ada juga ibu yang hanya menghasilkan sedikit ASI perah.
Jika hal itu yang Anda alami, Anda tidak sendirian sebab kondisi itu juga pernah dirasakan ibu satu anak yaitu Meta Herdiana Hanindita. Di tengah kesibukannya sebagai dokter yang terkadang harus jaga malam di RS, membuat Meta sering absen memompa ASI. Akibatnya, produksi ASI perahnya pun menurun.
"Sekali memompa hasilnya cuma beberapa cc saja, pernah cuma sampai 5 cc. Karena merasa kepepet, takut stok ASI perah kurang, akhirnya saya coba teknik power pumping yang pernah saya baca," kata Meta menceritakan pengalamannya yang ia tulis di buku 'Don't Worry to be a Mommy!'dan dikutip detikHealth, Kamis (5/12/2013).
Power pumping adalah teknik yang bisa dipakai untuk meningkatkan produksi ASI. Saat weekend dan sedang tidak jaga malam di rumah sakit, setiap jam setidaknya Meta memerah ASInya selama 30 menit. Begitu seterusnya selama dua kali 24 jam.
"Bosan? jelas apalagi kalau hasil yang dipompa tidak signifikan. Karena pegal saya juga membuat handsfree breastpump, karena harganya cukup mahal maka saya membuatnya dengan memakai karet rambut," terang Meta.
Selama dua hari di akhir pekan atau dengan kata lain dua kali 24 jam hanya terkumpul ASI perah sebanyak 75 cc. Namun siapa sangka, keesokan harinya, saat memerah ASI di kantor, Meta merasa terkejut luar biasa.
"Sekali memompa bisa dapat 50 cc. Mungkin ini hasil dari power pumping itu dan sampai usia anak saya, Nayara 22 bulan, saya masih bisa memberi ASI full untuk dia lho," papar Meta.
Ia pun berbagi tips supaya power pumping bisa sukses silakukan. Pumping bisa dibarengi dengan konsumsi galactogogue (makanan atau minuman uang bisa meningkatkan produksi ASI). Selain itu, lakukan kegiatan yang menyenangkan saat memerah misalnya bermain dengan bayi, browsing, atau online shoping.
"Jangan lupa yang terpenting itu niat, jangan patah semangat, berapapun hasilnya, tetap syukuri dan keep pumping," pungkasnya.
Info Pemesanan Aneka Booster Asi Silahkan sms/wa 085851234232 PIN BB 2AE20275
Tidak ada komentar:
Posting Komentar